You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemprov DKI Akan Bangun Jalan Inspeksi
.
photo doc - Beritajakarta.id

Pemprov DKI Terus Bangun Jalan Inspeksi

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI akan membangun jalan inspeksi di sejumlah wilayah ibu kota pada tahun 2014.

Target pengerjaan jalan inspeksi dikerjakan seluruhnya pada tahun ini. Tapi tidak bisa langsung semuanya karena jumlah rumah susun masih terbatas

Sejumlah jalan inspeksi yang saat ini tengah dikerjakan seperti di Kali Sentiong, Kemayoran, Jakarta Pusat. Selain itu, beberapa titik seperti jalan yang melewati Banjir Kanal Barat (BKB), Mookevart dan Daan Mogot, Jakarta Barat.

Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama mengatakan, pembangunan jalan inspeksi di ibu kota dilaksanakan secara bertahap.

Banjir Kampung Pulo Dapat Diatasi Jika Warga Mengalah

"Target pengerjaan jalan inspeksi dikerjakan seluruhnya pada tahun ini. Tapi tidak bisa langsung semuanya karena jumlah rumah susun masih terbatas," kata Basuki di Balaikota, Selasa (10/6).

Ia mengatakan, Pemprov DKI membutuhkan rumah susun untuk menampung warga bantaran kali dan waduk yang terkena proyek pembangunan jalan inspeksi.  

"Jadi kita bisa mengatasi banjir sekaligus mengatasi kemacetan lalu lintas dengan adanya jalan inspeksi tersebut," ujarnya.

Mantan Bupati Belitung Timur ini mengungkapkan, pemindahan warga bantaran kali atau waduk akan digelar setelah pembangunan beberapa rusun di ibu kota rampung pada bulan Agustus 2014.

"Kami sudah lama dan berulang kali menyosialisasikan kepada warga yang tinggal di bantaran kali dan waduk. Tapi, terkadang warga mengaku tidak pernah ada sosialisasi dan bersikukuh tinggal di pinggir kali sehingga mengakibatkan banjir. Jadi, kita bangun jalan inspeksi setelah melakukan deal kewajiban reklamasi pulau," katanya.

Ia menegaskan, pihaknya tidak akan pandang bulu dalam penertiban bangunan liar di bantaran kali dan waduk.

"Semua yang melanggar kita tertibkan serta tidak ada biaya ganti rugi. Sudah untung kamu tidak dimintain uang sewa selama tinggal di sana. Salah mereka kenapa tinggal di sana," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4000 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2774 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1744 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1553 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1415 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik